Apa Kabar Konservasi?

42 posts

Ancaman Kepunahan Burung Di Indonesia

Penulis : Aina Nur Fitri

Burung Maleo Senkawor (Sumber : digstraksi.com)

Indonesia merupakan salah satu negara yang memiliki kekayaan jenis burung cukup tinggi, yaitu mencapai 1666 pada tahun 2014 (Susanti, 2014 dalam Saefullah et al., 2015) dan terus mengalami peningkatan dari waktu ke waktu. Hasil inventarisasi terbaru pada awal tahun 2022 menyatakan bahwa saat ini terdapat 1818 spesies burung yang ada di Indonesia (Burung Indonesia, 2022). Hal ini menjadikan jenis burung Indonesia menyusun sebanyak kurang lebih 17% dari total jenis burung di dunia yang mencapai 9700 spesies (Kompas.com, 2021). Namun, 177 spesies burung di antara 17% tersebut berada dalam ancaman kepunahan. read more

Menilik Proyek “Jurassic Park” Taman Nasional Komodo Menyongsong KTT G20 Di Labuan Bajo

Penulis : Bilal Adijaya

Breaking News!!! Komite Warisan Dunia UNESCO meminta Pemerintah Indonesia menghentikan proyek pembangunan pariwisata di Taman Nasional Komodo[1].

Sumber : Dokumentasi Kemenparekraf diambil dari Kompas.com[5]
Berita yang tak asing, setahun silam pada bulan Juli 2021. Indonesia menggemparkan dunia dengan mengumumkan pembangunan wisata berbasis geopark di TNK, Nusa Tenggara Timur. “Fokus kita adalah menghadirkan pariwisata yang berkualitas dan berkelanjutan lingkungan dalam konsep Integrated Tourism Master Plan Labuan Bajo,” tutur Menparekraf Sandiaga Uno[2]. Akhir tahun 2021, Indonesia ditunjuk sebagai tuan rumah Presidensi G20. Labuan Bajo adalah salah satu tuan rumah dengan wisata unggulan yang dipersiapkan Pemerintah Indonesia dalam ajang satu tahunan itu. “Peningkatan kualitas Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP) Labuan Bajo dilakukan untuk menunjang side event KTT G20 ini,” jelas Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan[3]. read more

Menapaki Jejak Pembantaian Hiu

Penulis : Bilal Adijaya

Sumber : Republika.co.id

Merupakan sebuah anugrah alam yang luar biasa, bahwa luas kawasan perairan Indonesia mencapai hampir 2/3 luasan total administratif Indonesia. Berbagai komoditas laut seperti ikan maupun terumbu karang menjadi sumber daya yang cukup diperhitungkan dalam satu dekade terakhir. Salah satu komoditas laut yang memiliki peminat dan permintaan tinggi dalam lingkup lokal maupun global adalah perikanan hiu.

Di dunia terdapat sekitar 500 spesies hiu dengan 30% dari total spesies tersebut statusnya Endangered (terancam) berdasarkan IUCN red list[4]. Perairan Indonesia memiliki keragaman jenis hiu sejumlah 117 jenis hiu sub kelas Elasmobranchii dan 3 jenis hiu hantu sub kelas Holocephali[3]. read more

Menjaga Kekayaan Kawasan Perairan, KKP Kembali Tetapkan Dua Kawasan Konservasi Baru

Penulis : Bilal Adijaya

Melalui Keputusan Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Nomor 1 dan 2 Tahun 2022, wilayah perairan Pangandaran Provinsi Jawa Barat[1] dan wilayah perairan Pasaman Barat Provinsi Sumatra Barat[2] ditetapkan menjadi kawasan konservasi dengan total luasan 44.932,29 hektare.

Kementerian Kelautan dan Perikanan sejauh ini sampai tahun 2021 telah menetapkan setidaknya 81 kawasan konservasi laut dengan total luas kawasan 13,93 juta hektare. Pada tahun selanjutnya yakni 2022, sebagian kawasan dari 19 provinsi ditargetkan untuk ditetapkan sebagai kawasan konservasi baru dengan target luas kawasan 2 juta hektare. 19 provinsi yang ditargetkan yakni Jawa Barat, Sumatera Barat, Maluku, Kalimantan Utara, Kepulauan Riau, Daerah Istimewa Yogyakarta, Sulawesi Barat, Sulawesi Utara, Kalimantan Timur, Nusa Tenggara Barat, Riau, Bengkulu, Lampung, Kepulauan Bangka Belitung, Nusa Tenggara Timur, Kalimantan Tengah, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Barat dan Papua Barat. Kawasan di Provinsi Jawa Barat dan Sumatra Barat telah ditetapkan terlebih dahulu pada 16 Januari 2022. read more

Penyelundupan Satwa Dilindungi : Penyu Hijau di Bali

Penulis : Aina Nur Fitri

Sumber : arsip Lanal Denpasar diambil dari Mongabay.co.id

Penyu hijau atau Chelonia mydas merupakan salah satu satwa endemik perairan tropis dan subtropis. Maka, tak heran jika penyu ini dapat dijumpai di Indonesia. Penyu ini berasal dari famili Cheloniidae yang memiliki lemak hijau di bagian bawah cangkangnya, sehingga dinamakan penyu hijau. Persebaran penyu hijau di Indonesia dapat dijumpai di Pulau Bali (KLHK RI, 2018).

Bali adalah salah satu provinsi di Indonesia yang wilayahnya berupa pulau di sebelah timur Pulau Jawa. Dengan adanya banyak kawasan pantai di Bali, menyebabkan penyu sering menepi untuk bertelur. Namun, jumlah penyu hijau di alam semakin menurun dari waktu ke waktu. Dilansir dari KLHK RI (2018), penyu hijau banyak diburu untuk dimanfaatkan cangkang, telur, bahkan dagingnya. Hal inilah yang menjadi salah satu penyebab keberadaan penyu hijau menjadi terancam punah berdasarkan IUCN SSC Marine Turtle Specialist Group (Good News from Indonesia, 2021). Selain itu, adanya kegiatan penyelundupan penyu juga menjadi kontributor utama menurunnya populasi penyu hijau di Indonesia. read more

Kembalinya Kura-Kura Rote dari Singapura

Penulis : Fabian Ayu

Pulau Rote merupakan salah satu pulau di Kepulauan Rote, Nusa Tenggara Timur dengan luas 97.854 Ha. Pulau Rote ini memiliki banyak potensi dari berbagai aspek seperti budaya, wisata, dan juga satwa. Salah satu satwa endemik yang juga menjadi ikon bagi Pulau Rote adalah kura-kura rote (Chelodina mccordi) yang dalam bahasa Rote disebut dengan  Keaoe atau Nggoa. Kura-kura rote ini merupakan salah satu dari 32 spesies kura-kura di Indonesia yang masuk dalam daftar 25 kura-kura paling langka di dunia (Turtle Conservation Coalition, 2018). read more